PPM Syafi'urrohman Jember


Tampak Depan

Pondok Pesantren Mahasiswa (PPM) Syafi’ur Rohman Kabupaten Jember, adalah lembaga pendidikan dan pengajaran berbasis agama Islam. Lembaga layanan pendidikan dan pengajaran ini berada dibawah Yayasan Bintang Bersinar, yang bergerak dibidang pendidikan umum dan pondok pesantren. Yayasan ini dalam operasionalnya menangani pendirian sarana dan prasarana pendidikan formal dan non formal dari pra sekolah sampai dengan Perguruan Tinggi maupun profesi, sebagaimana tertuang dalam Akta Notaris Achmad Muthar,S.H. dengan No.C-1542.HT.03.02-Th.1999 Tanggal 15 Juli 1999, dan disahkan pada tanggal 10 Juni 2009.  Secara resmi, Lembaga PPM Syafi’ur Rohman Kabupaten Jember  berdiri pada hari Senin tanggal 10 Mei 2010.
Dalam operasionalnya, pendidikan dan pengajaran ini dilandasi oleh Al-Qur’an dan Al-Hadits. Lembaga PPM bersifat formal, dan diakui sebagai lembaga rekomendatif untuk jenjang tertentu. Disamping itu, PPM bersifat mencetak mubaligh/ mubalighot dengan basis profesi dan kesarjanaan.
Kejujuran, amanah, keterbukaan, dan kepedulian terhadap kepentingan masyarakat merupakan parameter integritas berdirinya PPM Syafi’ur Rohman ini. Pembentukan dan pelaksanaan seluruh aktivitas PPM Syafi’ur Rohman, termasuk rekruitmen Dewan Guru, rekruitmen Peserta, proses pengelolaan dan evaluasinya, sangat memperhatikan parameter tersebut. PPM ini secara terus menerus mengkaji program pembelajaran, proses pembelajaran, dan produk penyelengggaraan pendidikan yang telah dan sedang dilakukannya, guna menyesuaikan diri dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan masyarakat.
Lembaga PPM ini beralamatkan tetap di Jalan Brantas gang XXV/258 Kelurahan Sumbersari Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember Jawa Timur. Telp (0331) 330196; (0331) 7799399, kode pos 68121. email syafiurrohman@yahoo.com.
 
VISI
Lembaga pendidikan alternatif yang memberikan layanan pendidikan dan pengajaran berkualitas, serasi dengan kondisi dan kebutuhan yang memiliki karakteristik khas dan tertentu serta menghasilkan alumni yang mandiri dan memiliki kepribadian jelas, berlandaskan Al-Qur’an dan Al-Hadits.
MISI
1)       Menyelenggarakan Pendidikan dan Pengajaran berbasis Pondok Pesantren secara profesional, berkualitas dan mandiri.
2)      Mengembangkan keilmuan dan pengetahuan berlandaskan Al-Qur’an dan Al-Hadits, menyebarluaskan dan sekaligus mentransform peserta didik agar memiliki akhlakul karimah.
3)      Menyiapkan peserta didik sebagai sarjana yang siap kerja, mandiri dan berkepribadian.

KOMPETENSI PESERTA PPM
KELOMPOK
KOMPETENSI
NO
RUMUSAN KOMPETENSI


Kompetensi Utama
(mampu mengajarkan semua ilmu yang telah dipelajari)
1
Telah menghatamkan/menyelesaikan 14 kitab himpunan

2
Telah menghatamkan/menyelesaikan Al-Qur’an bacaan, makna dan keterangan

3
Telah menguasai 2/3 hadist besar (Muslim, Bukhori)

4
Telah menguasai 2/3 hadist besar (Abi Dawud, Nasa’i)

5
Telah menguasai 2/3 hadist besar (Ibnu Majah, Tirmidzi))

6
Memiliki tabiat luhur dengan 6 kreteria

7
Bisa dan kompeten untuk ngimami sholat wajib, jum’at dan sholat Ied

8
Memiliki sertifikat praktek mengajar

Kompetensi Pendukung
Ikut kegiatan ekstra kurikuler terprogram
1
Trampil berbahasa Arab dan Inggris (TOEFL 500)

2
Memegang Sabuk Merah Persinas Asad Terpadu

3
Menjadi anggoa tim PPM salah satu cabang olah raga

4
Memiliki sertifikat praktek mengajar dengan variasi metode pembelajaran.

Kompetensi Lain-lain
Ketrampilan kemandirian
1
Memiliki sertifikat ketrampilan kemandirian

2
Memiliki sertifikat N-Ach Motivation Training

3
Memiliki sertifikat ESQ,

4
Memiliki sertifikat “PKL ala Jama’ah”

5
Memiliki hasil karya di media (bisa menulis artikel)

6
Pernah terlibat dalam kepanitiaan minimal 4 kali

 
ALUMNI

Alumni PPM adalah mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan akademis dimana dia kuliah dan bertempat tinggal di lokasi PPM dengan memenuhi kreteria yang telah ditentukan oleh lembaga PPM. Adapun out-put PPM memenuhi kriteria sebagai berikut.
1.        Telah menyelesaikan derajat kesarjanaannya.
2.       Telah mengkhatamkan seluruh Al-Qur’an kitab himpunan, dan 2 hadist besar minimal 2/3 serta mampu mengajarkan kemangkulannya.
3.       Tidak pernah melanggar peraturan pemerintah yang sah dan peraturan disiplin PPM yang ditunjukan dengan sertifikat dari PPM.
4.      Memiliki ketrampilan khusus sesuai bidang yang dipilih.
Keempat kreteria kelulusan ini akan diproses melalui media pembelajaran dan metode belajar mengajar yang dikembangkan bersadarkan multiple intelegensia mereka. Profil kelulusan yang dituju PPM nantinya akan memiliki kecakapan hidup yang didapat dari proses transform atittude yang mengedepankan nilai-nilai kerukunan, kekompakan, kejujuran, kerja keras dan hemat, amanah, mampu kerjasama dengan masyarakat dan lingkungannya. Kecakapan hidup tersebut terwujud dalam kompetensi dan sikap yang terbentuk dengan identifikasi sebagai berikut.
1.   Memiliki integritas moral yang tinggi.
2.    Pembelajar Al-Qur’an dan Al-Hadits sepanjang hidup secara mandiri, yang terwujudkan dalam bentuk mencari, menyampaikan dan mempertanggungjawabkan ilmu agama Islam.
3.    Memiliki kepribadian yang bertanggungjawab yang ditunjukkan dengan
a)      Kesediaan menerima tugas amalsholih dibidang apa saja
b)      Mampu menentukan standart dan strategi yang tepat untuk menyelesaikan tugas amalsholihnya sebagai bentuk karyasholih yang nyata
c)      Mampu bertanggungjawab atas hasil dan karyasholihnya
4.    Memiliki kemampuan berkomunikasi aktif dan pasif dalam tiga bahasa (Indonesia, Inggris dan Arab);
5.    Memiliki kemampuan penalaran dan presentasi sesuai bidang keilmuan yang ditekuninya.
6.    Memiliki kemandirian dan ketrampilan yang konkrit dalam dunia usaha.

FASILITAS
Pondok Pesantren Mahasiswa Syafi’ur Rohman Jember terdiri dari dua bangunan utama, yaitu Asrama Putra dan Asrama Putri. Adapun fasilitas yang disediakan yaitu:

a.       Kamar untuk 2 orang (tempat tidur, almari dan meja belajar)
b.      Aula dengan luas 12 x 12 m
c.       Ruang tamu + kantor 7 x 3 m
d.      Tempat parkir dengan luas 3 x 20 m
e.      Dapur putra dan putri
f.        6 kamar mandi putra , 6 kamar mandi putri dan tempat mencuci
g.      Sarana dan prasarana olah raga
h.      Wista (2 kamar tidur, 1 kamar mandi) dengan luas 10 x 6 m
 

2 comments:

  1. Admin said...:

    Ajzk udh bantu share mas.
    oia mw tanya dr pihak ppm gbs ikutan membantu mengakses bagan ini y mas. dlm rangka update kegiatan gt.
    soalnya di ppm sudah cukup sering dilaksanakan kegiatan.
    ajzk

  1. Akta Pendirian via Notaris Muthar ini disahkan siapa? harap diketahui, Bahwa berdasarkan UU Yayasan, bahwa Akta Pendirin Yayasan harus mendapatkan Pengesahan dari Menteri Hukum dan Ham. Ajzkh

Post a Comment